15 Februari 2019, Program Studi Komunikasi UNISA adakan kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) di Laboratorium Administrasi Publik. Kegiatan tersebut diadakan dalam rangka mempersiapkan dan mengevaluasi kelengkapan berkas borang akreditasi yang telah disusun oleh Tim Akreditasi Program Studi Komunikasi UNISA.
Selama acara berlangsung, Tim Akreditasi dari Prodi Komunikasi UNISA banyak memperhatikan arahan yang diberikan oleh tim asesor internal UNISA (Universitas ‘Aisyiyah) Yogyakarta. Pada kesempatan kali ini, asesor internal yang hadir yaitu Ibu Dewi Rokhanawati, S.SiT., M.PH danNidatul Khofiyah, S.Keb., MPH dari Prodi D4 Bidan Pendidik UNISA.
Dalam acara audit interal tersebut, total ada 13 temuan yang harus segera diperbaiki oleh Tim Akreditasi Prodi Komunikasi UNISA. Ketua Prodi Komunikasi UNISA, Wuri Rahmawati M.Sc menuturkan, 13 temuan tersebut akan segera dievaluasi oleh timnya dalam waktu seminggu. Hal tersebut sebagai bentuk keseriusan Prodi Komunikasi UNISA untuk menghadapi jadwal Visitasi yang tidak lama lagi akan dirilis oleh BAN PT.